
Akhirnya Persipura mendapatkan pengganti Jendri Pitoy
Keputusan Jendri Pitoy untuk hengkang ke Perseman Manokwari membuat Persipura Jayapura berburu kiper berkualitas. Dan akhirnya pilihan tim Papua tersebut jatuh kepada Yoo Jae Hoon asal Korea Selatan.
Menurut Manajer Persipura, Rudy Maswi, perekrutan Yoo Jae Hoon didasarkan rekomendasi dari tim pelatih.
"Dari hasil pantauan dan saran tim pelatih, kami memutuskan mengontrak pemain Korea untuk posisi kiper tersebut," ujar Rudy Maswi.
"Kami sudah memutuskan mengontrak Yoo selama satu musim. Dengan demikian, untuk posisi kiper, tim Persipura sudah memiliki dua kiper inti, yakni Yoo dan Ferdiansyah," tambahnya.
Masuknya pemain asal Korsel tersebut membuat jumlah pemain Persipura menjadi 21 pemain, jumlah pemain tersebut dirasa sudah mencukupi untuk menghadapi kompetisi musim depan.










.jpg)




.jpg)





.jpg)











