
Enock Barwuah kini tengah menjalani serangkaian pengujian untuk menjadi pemain Napoli.
Enock Barwuah, adik Mario Balotelli, dikabarkan tengah menjadi incaran Napoli. Pemain berusia 17 tahun itu akan menghabiskan beberapa hari ke depan waktunya di Naples untuk melakoni serangkaian pengujian untuk bisa mengenakan seragam Napoli.
Seperti dikutip dari laman Football-italia, Enock mengatatakan,"Impian saya adalah bisa mengenakan seragam Napoli."
"Saya berharap melakukan yang terbaik dan meyakinkan klub atas kemampuan saya. [Mario] Balotelli juga sudah menyampaikan banyak hal baik tentang Naples dan dia mengatakan kota ini akan pas buat saya."
Enock memiliki kemampuan sebagai gelandang serang. Ia lahir di Brescia. Ia kini memiliki kewarganegaraan ganda, Ghana dan Italia. Ia juga sempat sebelumnya dikaitkan dengan Inter Milan sewaktu sang kakak masih berada di San Siro.
