
Mancini memuji Tevez sebagai salah satu pemain penting di Eropa.
Manajer Manchester City Roberto Mancini bersikap lunak dengan mengatakan dirinya ingin agar striker Carlos Tevez mau bertahan lebih lama lagi di Eastlands.
Pernyataan Mancini itu menandakan bahwa dirinya tidak memiliki masalah pribadi dengan sang striker.
Mancini dan Tevez dikabarkan sempat terlibat perselisihan sehingga menyebabkan striker asal Argentina itu berpikir ingin kembali ke kampung halamannya dan meniti karir di sana.
Tevez memang menjadi pemain utama di skuad The Citizens. Ia tampil gemilang di musim ini dengan mencetak sepuluh gol di Liga Primer Inggris.
"Kita bisa mendiskusikan situasi ini dan berbicara dengan Carlos pada setiap pekannya. Saya sudah jelaskan ribuan kali. Carlos adalah pemain yang fantastis," ujar Mancini.
"Ia merupakan salah satu pemain paling penting di Eropa, dan bahkan di dunia."
"Ia akan bertahan lebih lama lagi di sini karena ia tak pernah mengatakan kepada saya soal sebaliknya."
Tidak ada komentar:
Posting Komentar