SITUS RESMI BERITA BOLA SITUS RESMI BERITA BOLA SITUS RESMI BERITA BOLA SITUS RESMI BERITA BOLA

Jumat, 10 Desember 2010

Daniel Alves Tolak Ke Real Madrid



Pemain Barcelona Daniel Alves menyatakan tak memiliki niat bermain untuk Real Madrid kelak.

Isu mengenai masa depan Daniel Alves terus berkembang. Bek kanan Barcelona itu dikabarkan akan segera meninggalkan Nou Camp.

Isu itu muncul tak lepa sdari belum adanya kesepakatan baru yang ditandatanganinya dalam waktu dekat bersama Barcelona. Padahal ikatan kontraknya bersama klub akan segera berakhir.

Daniel Alves sendiri tak menutup kemungkinan untuk pergi. Akan tetapi, ia dengan tegas menyatakan tak akan bergabung dengan Real Madrid jika memang benar akan meninggalkan Barcelona.

"Saya tak akan bermain di Madrid. Jika saya meninggalkan Barcelona, saya tak akan bergabung dengan mereka. Masa Real Madrid saya sudah berlalu," kata Alves, Jumat (10/12).

Tapi, Daniel Alves tak mengingkari keinginan untuk bisa bekerja sama dengan Jose Mourinho, pelatih yang disebutnya salah satu sebagai yang terbaik.

"Mourinho adalah pelatih yang luar biasa. Saya sangat ingin bekerja bersamanya dan dulu sempat hal itu nyaris terjadi. Ia tahu senjata apa yang bisa digunakan melawan tim lain, dan ia sudah memenangi semuanya," tandas Alves.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar